Senin, 30 Mei 2011

SURAT PERMOHONAN PENGGANTIAN DOSEN PENGAMPU


            Semarang, 31 Mei 2011
Kepada,Yth
RR Dewi Handayani Untari N, M.Kom
Ketua Progdi Teknik Informatika
UNISBANK SEMARANG


SURAT PERMOHONAN PENGGANTIAN DOSEN PENGAMPU

Dengan hormat,
Dengan ini kami menyatakan bahwa :
Mahasiswa Program Studi S1 – Teknik Informatika Kelompok A2
Ingin mengajukan Surat Permohonan Penggantian Dosen Pengampu Mata kuliah Pemrograman Jaringan yang dijadwalkan Setiap hari Senin jam 17.00 – 18.40 ( LKMK ) dari Dosen yang pertama yaitu Bapak Much Aziz Muslim,S.Kom,M.K menjadi Dosen lain yang mampu mengampu mata kuliah tersebut. Permohonan Penggantian Dosen Pengampu ini dikarenakan Bapak Much Aziz Muslim,S.Kom,M.K dari 7 kali pertemuan yang diadakan beliau hanya menghardi 2 kali pertemuan dimana pertemuan yang pertama hanya berisi perkenalan dan kontrak kuliah. Sedangkan pertemuan yang kedua beliau hanya memberi kami tugas tanpa penjelasan materi apapun dan langsung meninggalkan kelas.
Demikian surat permohonan ini kami ajukan mohon segera ditindak lanjuti karena kami ingin mendapatkan dosen yang kompeten dan professional yang mampu mengampu dan menghadiri jadwal mata kuliah yang diadakan. Atas perhatiannya kami ucapankan terimakasih.

Hormat kami,


Mahasiswa Program Studi S1 -
Teknik Informatika Kelompok A2

Lampiran : Tanda Tangan Mahasiswa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar